Thursday 23 April 2015

Kuliner Khas Berbagai Negara Di Dunia

Salah satu kegiatan yang tidak pernah dilewatkan ketika kita mengunjungi tempat atau daerah atau Negara adalah wisata kuliner khas tempat tersebut. Hampir setiap Negara mempunyai kuliner khas yang rasa aslinya hanya dapat dirasakan di negara tersebut. Kekhasan kuliner di pengaruhi oleh kondisi geografis, iklim dan lainnya. Contohnya adalah Indonesia, Indonesia sebagai Negara kepulauan yang memiliki ribuan suku dan budaya mempunyai banyak sekali kuliner khas diantaranya adalah nasi goreng, gado-gado, rendang, dan pecel. begitupula negara-negara yang lainnya. Berikut ini merupakan informasi wisata kuliner khas dari berbagai Negara di dunia :

Gelato, Italia

gelato italia


Yang pertama adalah dari Negara italia. Selain terkenal dengan pizza dan spagetthi, italia juga Negara yang terkenal dengan es krim lezatnya yang dikenal dengan sebutan Gelato. Gelato memiliki ciri khas lewat rasa buah atau kacang yang dominan. Secara umum es krim gelato ini agak berbeda dengan berbagai jenis ice cream lainnya. Yang membuat berbeda adalah karena es krim ini rendah kalori dan tersaji dalam keadaan seni beku. Gelato juga memiliki rasa yang lebih intens karena proses pembuatannya dibuat tanpa pemanis buatan. Selain itu Gelato juga mengandung nilai nutrisi yang cukup baik dibalik rasanya yang bervariasi karena di produksi  dari susu dan buah-buahan segar.

Salah satu kota yang terkenal sebagai penghasil Gelato di Italia adalah kota Florence yang berada di provinsi turskani.  Flores adalah surge bagi penggemar es krim. Gelatery alias toko penjual gelato tersebar di seluruh penjuru kota. Masing-masing toko menyediakan gelato dengan belasan hingga puluhan rasa yang berbeda, dan jika anda penasaran sejarah awal pembuatan es krim lezat ini maka anda wajib mengunjungi museum gelato yang terletak di anzhola del emilia dekat bologna, italia. Museum tersebut memperlihatkan sejarah pembuatan es krim khas italia ini yang konon sudah ada sejak tahun 1950-an.  

Cokelat, Swiss

coklat swiss

Switzerland atau yang biasa dikenal dengan nama Swiss adalah Negara penghasil cokelat terbaik di dunia. Coklat buatan swiss memiliki kualitas tinggi, rasanya enak dan juga banyak variasinya baik dalam rasa, bentuk dan warna. Bahkan orang swiss mengkonsumsi cokelat lebih banyak dari penduduk Negara manapun di dunia. Salah satu kota yang terkenal dengn cokelatnya adalah zurich. Bahkan udara disana beraroma cokelat. Jika anda tidak percaya maka buktikan saja saat anda berada di sepanjang jalan kota, disana berjejeran toko kue dengan olahan cokelat yang sangat nikmat. Anda pun bisa membeli berbagai macam merek cokelat berkualitas dengan cita rasa yang tinggi.

Dan bagi yang penasaran dengan bagaimana pembuatan cokelat di Swiss anda bisa mengikuti paket wisata bersama swiss travel system yang sudah bekerja sama dengan cailler nestle untuk membuat the swiss chocolate train. Kereta ini berangkat dari montruch sampai ke kota brook dimana cailler nestle berada. Sampai disana kita akan diajak keliling ke pabrik cokelat tersebut. Menurut sejarah penduduk swiss sudah membuat coklat dari abad 17. Umumnya mereka menghasilkan cokelat  berawal dari hasil usaha kecil. Meski usaha rumahan tetapi cokelat yang dihasilkan terkenal sangat nikmat.

Tapas, Spanyol

tapas spanyol

Negara dengan wisata kuliner khas terakhir adalah spanyol. Salah satu daerah yang mempunyai kuliner yang unik berada di daerah batz. Daerah ini terkenal dengan kuliner yang bernama tapas yaitu makanan kecil ala spanyol yang mempunyai rasa yang luar biasa. Bahkan hidangan kecil kaya cita rasa ini telah menjadi menu favorit di seluruh dunia. Pada umumnya mayoritas tapas di isi oleh daging sapi, roti tawar, smoke beff, daun basil serta keju. Kuliner dari negeri matador ini juga memiliki dominasi rasa asam dari setiap jenisnya. Tetapi rasa asam tersebut tidak diambil sari rasa cuka melainkan dari sari buah-buahan sehingga menimbulkan sensasi rasa yang menyegarkan di lidah. 

Demikian merupakan makanan-makanan khas yang berasal dari negara-negara di dunia. Semoga dapat menjadi referensi anda jika memang berkunjung ke negara tersebut sempatkanlah untuk mencicipi masakan khasnya.

Berkomentarlah dengan kata-kata yang sopan dan bijaksana..
EmoticonEmoticon